Wednesday, December 5, 2012

Late night rain

"hei, hujan.. kau membangunkanku,"

Tengah malam ini ku terbangun dari lelapku. dingin. dan suara tetesan hujan itu membangunkanku. dari jendela kamar, ku mendengar dengan jelas gemericik air itu.
 Hujan, untunglah kau turun tengah malam, dan ini sudah pukul 3.. Kau masih setia menemaniku yang tak dapat terlelap lagi.

 Yesterday is Tuesday, dan hari ini Rabu..
Rabu itu artinya rapat mingguan bersama BEM dan KBM persiapan PKMD.. Rabu itu artinya seharian di kampus.. Rabu itu artinya 8sks, 3 mata kuliah. Rabu itu artinya gabung kelas B, gabung sama semester 1, gabung sama semester 5. Rabu itu artinya melelahkan dan aku akan terlihat sangat dekil. Tapi tak apa, aku menikmati rabu-ku, karena esoknya adalah Kamis-ku. Hari yang lebih kosong dibanding Rabu-ku yang padat.

Mari menyimpulkan hari selasa ini. Selasa yang menyenangkan. Karena hanya ada 1 mata kuliah, karena itu adalah salah satu mata kuliah favoritku, Ekonomi Keuangan dan Moneter, karena dosen yang ngajar membuatku cepat memahami pelajaran (terkecuali jika asdosnya yang masuk). Pagi itu,seperti biasa, beliau menerangkan rumus-rumus, contoh kasus permasalahan, dan meminta kami mengerjakannya.. Entah karena aku yang memang sudah terbiasa dengan hitung-hitungan dan rumus-rumus Ipa (karena dulunya jurusan Ipa) atau memang karena (sekali lagi) cara dosennya menagajar yang menurutku sangat mudah untuk kupahami. Seperti biasa, aku cukup cepat mengerjakannya, dan beliau yang melihatku sudah selesai mengerjakan tugas, berkata "ayu ayo kamu maju". Ya, beliau selalu menyuruh mahasiswa yang sudah selesai mengerjakan tugas untuk mengerjakannya di papan tulis. Ini bukan kali pertama aku maju ke depan, dan yang membuatku cukup surprise adalah beliau menyebut namaku, biasanya yang dia ingat adalah nama ketua kelas.
 3 sks itu gak berasa di kelas, sepertinya aku betah berjam-jam di kelas itu. I really enjoy the class.
di kelas.. yang ngambil foto ini sahabatku yang duduk di sebelah kananku, Saufi :D
cause the weather is so cold in the morning, I wear a sweater over my tribal top
catatan warna-warniku.. sejak SMA, eh sejak SMP, udah terbiasa sama catatan gak rapi dan warna warni kaya gini. it help me a lot to study
 ---
Siangnya, sesuai janji, aku dan Mimi (her name is Miftah but I call her Mama or Mimi, cause she played as my mom in my pentas perdana), makan siang bareng, we celebrated her belated birthday, sebenarnya dia ultah udah agak lama, cuma belum ada waktu yang tepat, jadi baru ditraktirnya kemaren.
   Selesai makan, aku nganterin dia ke rumahnya, well, rumah kami dekat, dia udah ngontrak rumah sama kakaknya tak jauh dari rumahku, jadi aku sering main ke rumahnya, dan dia juga sering main malam-malam ke rumahku. I gave her a bracelet, and glad she love it :D
ramen tiram dan nasgor jepang. nyummy..
waktu di rumah mimi, dia buka-buka dompetku dan bilang kartu member classroom-ku lucu. kkk~
 ---
 Tak lama berselang, sekitar jam 2-an siang itu, ada bm dari senior fotografer yang ngajakin street hunting siang bolong. Tanpa pikir panjang, aku langsung mengiyakan dan cabut ke lokasi setelah ganti baju.
Guess what, saya sendirian nungguin yang lain, gak lama ada seorang fotografer dari komunitas sebelah yang aku lupa namanya datang, terus bang infuz, noey, dan kak paraw datang. terus nungguin kak Intan. Street Hunting siang itu, adalah street hunting terjauh yang pernah ku lakukan, first time masuk ke dalam, dalaam banget pasar bawang. Kak Paraw udah gak terkejar, bang Infuz asik kesana kemari sendiri. Akhirnya, kami berempat nangkring di warung dulu beli es teh. Dengan cuaca yang panas, siang hari kaya gini hunting jelas aja dehidrasi.
Selesai keluar dari pasar bawang, akhirnya bisa menghirup udara segar lagi.. Huffth. Oh iya, waktu di dalam pasar, di tepi sungainya, ada anak laki-laki yang menegurku, "kak!" sapanya. Awalnya aku tak mengenalinya, dan ternyata dia anak sekolah bawang yang biasa memakai topi Noah, hihihi. Terus kami ngobrol-ngobrol sebentar.
   Di depan pasar bawang kami menunggu Kaka Onta, terus melanjutkan ngestreet kami di sekitar pasar sudimampir. Kak Paraw dan yang gak ada minum sedari tadi akhirnya mampir ke warung lainnya dipinggir jalan, aku dan Kak Intan yang lagi-lagi kehausan beli air mineral lagi. Dehidrasi gilaa..
 Ngomong-ngomong tentang street hunting, aku masih ingat kata Yuni di rapat PKMD rabu kemaren, "yu kamu iteman", haha, ya iyalah karena sering ngestreet gak pagi, gak siang, gak sore, makanya iteman.
That's Noey, I snap the road
 
 
taken by Noey, ugh, my eyes, gak tahan sinar mataharinya
Kak Onta
Pejalan kaki yang baik itu, yang menyebrang jalan lewat zebra cross. Itu bang Infuz. kkk~
  
taken by bang Infuz with my camera
detail of my skirt
 
Street Hunting kami selesai sekitar jam 5.. Terus kak paraw ngajak ke siring, tempat kopdar kami kalau hari Minggu, sampai disana, tumben siring sepi, padahal biasanya penuh orang-orang yang nongkrong di situ. Gak lama berselang, Kak Intan menegurku, "yu, itu anak sekolah bawang kemaren kan?", yep karena Sabtu kemaren paginya sebelum ke sekolah bawang kami ngestreet sama Kak Andri juga, jadi kak Intan tau sama beberapa anak sekolah bawang.
Namanya anak itu Nina,  dia berjalan sendirian, dan dengan senyumnya setelah melihat kami, tanpa ragu ia memeluk kak Intan dan aku. Tawa cerianya meramaikan kami, apalagi sepertinya dia sangat cocok sama kak Intan, mereka asik berdua. :D
taken by kak Intan. candid.. gak sadar kalo ini foto dijadiin dp bbmnya kak Intan dengan status "Kasihannya bagian ababil nih", dia ngolokin aku sama Noey yang rebutan hp
 ---
Sampai di rumah sekitar jam 6, dan aku beneran udah lelah.. Tapi, lelahnya hilang pas ngelihat bonus majalah GG bulan ini, its not 1, its 2 free journals!
Motif instagram dan motif tribal. well karena aku sepertinya cuma perlu 1 jurnal, aku mutusin untuk memberikan yang 1nya ke temanku, tapi masih bingung ngasih ke siapa dan motif yang mana, the tribal one or the instagram one?
 
 which one fit me? the tribal or the instagram one? help me to choose :D
  so, this is my Tuesday story.. How was your Tuesday?

No comments:

Post a Comment

Adeayu Hadijah. Powered by Blogger.